Kecelakaan Maut Alphard Tabrak Truk Trailer di Tol Semarang-Solo, 3 Orang Tewas di TKP
Mobil Toyota Alphard ringsek parah usai menabrak truk trailer di Tol Semarang-Solo, Kamis (24/11/2022). Foto: Istimewa
WELFARE.id-Sebuah mobil Toyota Alphard menabrak truk trailer di KM 490 ruas Tol Semarang-Solo, Kamis (24/11/2022). Akibat kecelakaan itu, mobil Alphard mengalami rusak parah dan menyebabkan tiga orang penumpang meninggal dunia di tempat kejadian.
Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Jawa Tengah Komisaris Besar Polisi Iqbal Alqudusy membenarkan peristiwa nahas yang melibatkan Toyota Alphard bernomor polisi AD 374 Z dengan truk trailer H 1913 AR tersebut. "Ketiga korban meninggal dunia merupakan penumpang mobil Alphard," kata Iqbal, melansir Antara, Jumat (25/11/2022).
Kecelakaan itu bermula, ketika mobil Alphard yang dikemudikan Jefri Fajar Rifai (42), warga Kabupaten Klaten, melaju dari arah Semarang menuju Solo dengan kecepatan cukup tinggi. Saat sampai di KM 490, mobil Alphard menabrak bagian belakang truk yang melaju di depannya, hingga akhirnya membanting setir ke kanan dan menabrak median jalan.
Dari laporan petugas di lapangan, lanjutnya, sopir mobil Alphard diduga mengantuk sehingga kendaraannya oleng dan menabrak truk yang melaju searah di depannya. Petugas kepolisian dan pengelola jalan tol yang memperoleh laporan kemudian melakukan evakuasi terhadap kendaraan yang mengalami kecelakaan serta para korban.
Adapun identitas ketiga korban meninggal dunia masing-masing Ivan (34) dan Mega Puspita (35) warga Ceper, Kabupaten Klaten, serta Eka Lestari (36) warga Kota Magelang.
Identitas korban
Setelah ditelusuri lebih jauh, salah satu korban kecelakaan maut mobil Alphard di ruas Tol Semarang-Solo berprofesi sebagai Direktur PT Mega Jaya Logam Klaten. Adalah Mega Puspita (35), salah satu korban tewas dalam kecelakaan antara Toyota Alphard dan truk di Tol Boyolali KM 490.
Tragisnya, korban tadinya berencana menikah bulan depan. "Kebetulan kemarin Mbak Mega itu sudah dilamar. Rencana ijab itu tanggal 26 Desember nanti," tutur paman Mega, Agus Yulianto (51) di rumah duka, Kecamatan Ceper, melansir detik.com, Jumat (25/11/2022).
Agus menyebut keponakannya itu memiliki dua anak dari pernikahan pertama. Sang korban seminggu yang lalu baru saja dilamar.
"Lamarannya baru seminggu yang lalu. Lha terus Ivan (korban meninggal lainnya) itu adiknya Mas F (calon suami Mega)," kata Agus.
Selanjutnya, Agus menyebut korban Ivan baru saja bekerja di perusahaan milik Mega sekitar seminggu. Ivan direncanakan disemayamkan di Malang, tempat tinggal orang tuanya. (tim redaksi)
#kecelakaanmaut
#kecelakaanalphardtruktrailer
#kecelakaandiruastolsemarangsolo
#lakalantas
#korbanmeninggal
#identitaskorban
#tolsemarangsolo
Tidak ada komentar