Breaking News

Keji, Seorang Suami di Kota Depok Tega Bakar Istrinya di Depan Anak

Ilustrasi aksi suami membakar istri. Foto: net

WELFARE.id-Aksi keji dilakukan seorang suami berinisial LN, 33. Dia tega membakar istrinya sendiri yang berinisial EL, 27 hingga mengalami luka bakar 45 persen dan hingga kini masih menjalani perawatan. 

Peristiwa kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) itu terjadi di Duren Seribu, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok, Jawa Barat, sekitar pukul 22.00 WIB, Minggu (28/8/2022).

Kasat Reskrim Polres Metro Depok, AKBP Yogen Heroes Baruno mengatakan pihaknya masih menyelidiki kasus ini, termasuk memeriksa para saksi pembakaran dan memburu pelakunya.

”Saksi yang diperiksa empat orang, ibu korban, anak korban, sepupu korban, sama teman korban," terang Yogen saat dikonfirmasi, Jumat (2/9/2022).

Dia lantas menceritakan peristiwa pembakaran tersebut. 
Peristiwa  berawal saat pelaku melihat korban asyik menonton YouTube dan tak memperhatikan kedua anaknya yang masih kecil.

"Iya jadi kejadian pada hari Minggu. Diawali sekira pukul 18.00 WIB terjadi cekcok antara pelaku dengan korban. Saat itu pelaku mendapati korban asyik menonton YouTube dan dua anaknya tidak diperhatikan, sehingga pelaku menegur korban dan terjadi cekcok disitu," jelas Yogen.

Suami korban lantas kedatangan sejumlah temannya dan berujung mengkonsumsi minuman keras (miras) bersama-sama

"Pada saat jam 20.00 WIB pelaku dan sejumlah rekannya minum-minuman keras, kemudian pukul 21.00 WIB saat rekan-rekannya pulang pelaku mendapati rumahnya berantakan," kata Yogen.

Pelaku emosi melihat rumah berantakan. Ia memarahi anaknya yang masih berusia 10 tahun. Bahkan, pelaku juga sempat mengancam akan membakar anaknya sambil memegang botol berisi tiner (cairan bahan bakar yang mudah terbakar).

”Saat itu korban mendengar dan langsung keluar. Kemudian pelaku juga mengancam korban dan akhirnya menyiramkan tiner kepada korban dan menyambarkan api korek gas hingg korban terbakar. Api juga menyambar sebagian lengan anak korban pada saat itu," timpalnya.

Sepupu korban yang mendengar teriakan langsung memberikan bantuan. ”Saat itu korban berteriak dan sepupunya masuk ke TKP (tempat kejadian perkara). Kemudian membawa korban ke kamar mandi untuk memadamkan apinya dengan cara disiram. Sementara pelaku melarikan diri," papar Yogen juga.

Usai peristiwa itu, kata Yogen, korban langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan atas luka bakar yang dialaminya. Sedangkan sang suami langsung melarikan diri. 

"Menurut dokter, (korban) mengalami luka bakar di badan dan wajah sekira 45 persen, sehingga masih dilakukan perawatan," papar perwira menengah Polri ini.

Lebih lanjut, Yogen menyampaikan pihaknya juga masih melakukan pengejaran terhadap pelaku yang melarikan diri usai membakar sang istri Menurutnya, keberadaan pelaku saat ini sudah terdeteksi. "Masih dikejar, tapi keberadaan pelaku sudah terdeteksi," tandas Yogen juga. (tim redaksi)


#kdrt
#suamibakaristri
#kotadepok
#polrestrodepok
#mabuk
#miras
#buron

Tidak ada komentar