Tiga Pasangan Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar di Japan Open 2022
WELFARE.id-Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, melaju mulus ke babak kedua atau 16 besar Japan Open 2022.
Apriyani/Fadia lolos ke 16 besar Japan Open 2022 setelah melibas wakil Kanada non-unggulan, Catherine Choi/Josephine Wu, Selasa (30/9/2022) pagi WIB.
Bertanding di Maruzen Intec Arena Osaka, Apriyani/Fadia hanya membutuhkan waktu 30 menit untuk mengalahkan Choi/Wu via straight game.
Sepanjang laga, Apriyani/Fadia tampil dominan dan tidak pernah sekalipun tertinggal. Skor akhir kemenangan Apriyani/Fadia adalah 21-15 dan 21-15.
Kemenangan atas Choi/Wu menjadikan Apriyani/Fadia wakil Indonesia pertama yang lolos ke babak kedua Japan Open 2022.
Selanjutnya, Apriyani/Fadia akan menghadapi pemenang dari laga Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting (China) vs Anna Chin Yik Cheong/Teoh Mei Xing (Malaysia).
Raihan positif juga dicapai ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri. Namun, tiket tersebut tak mudah didapatkan Bagas/Fikri karena mereka susah payah untuk mengalahkan wakil Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzudin di babak 32 besar pada Selasa (30/8/2022).
Bermain di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jepang, Bagas/Fikri menang dengan melewati rubber game. Skornya pun sangat tipis, yakni Bagas/Fikri menang lewat skor 21-17, 18-21, 21-19 atas wakil Malaysia tersebut.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo juga lolos dari babak pertama Japan Open 2022 dengan dramatis. Marcus/Kevin mengatasi perlawanan ketat dari juara Taipei Open 2022, Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia) pada babak pertama Japan Open 2022.
Dalam laga yang berlangsung di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jepang, Selasa (30/8/2022), Marcus/Kevin menang tipis 23-21, 21-19 selama 37 menit. (tim redaksi)
#bulutangkis
#badminton
#japanopen2022
#apriyanifadia
#bagasfikri
#markuskevin
Tidak ada komentar