Breaking News

Komunitas "Haute Couture" Paris Berduka, Hanae "Madame Butterfly" Mori Berpulang pada Usia 96 Tahun

Perancang busana Hanae Mori saat menghadiri kegiatan fashion show di Paris pada 2004 silam. Foto: Istimewa/ Getty Image/ Nikkei Asia

WELFARE.id-"Madame Butterfly" telah berpulang. Sang desainer andal Hanae Mori yang kelahiran Jepang namun lebih terkenal di Paris itu berpulang pada usia 96 tahun.

Dia dan rumah modenya terkenal, karena langganan mendandani bintang dan bangsawan. Sehingga, masuk dalam circle fashion di Paris yang terkenal eksklusif dan berkelas.

Melansir Spiegel.de, Sabtu (20/8/2022), Hanae Mori meninggal dunia di rumahnya di Tokyo, minggu lalu. Mengenang Mori, sang desainer sering menggunakan kupu-kupu dan motif Jepang lainnya dalam desainnya. 

Tak heran, semasa hidupnya, dia mendapat julukan “Madame Butterfly” atau Nyonya Kupu-Kupu. Bahkan kliennya termasuk Ibu Negara AS, Nancy Reagan dan legenda akting Grace Kelly.

Selain itu, permaisuri Jepang juga menjadi salah satu kliennya. Ketika ia menikahi Naruhito pada 1993, dia memilih gaun di House of Mori. 

Mori juga merancang seragam untuk pramugari Japan Airlines, karyawan bank, siswa sekolah, dan tim Jepang untuk Olimpiade Barcelona. Dia bertanggung jawab atas kostum di ratusan film Jepang, terutama pada era 1950-an dan 1960-an.

Mori pernah bermukim di New York. Koleksi pertama di metropolis AS, New York yaitu “East Meets West” pada 1965.

Tak puas sampai di New York, House of Mori melebarkan sayapnya hingga ke jantung mode dunia, Paris, Prancis pada 1977. Rumah modenya menjadi label Asia pertama yang bergabung dengan lingkaran elit penjahit haute couture. 

Pada 2004, Mori menutup studionya di Paris. Namun, toko mereka di Tokyo tetap buka. 

Bahkan hingga kini, parfumnya masih dijual di seluruh dunia. Suami sang desainer, Ken Mori, meninggal pada 1996. 

Pasangan itu memiliki dua putra. Keduanya kini meneruskan legacy Hanae Mori industri fashion. Sementara cucu Mori, Izumi Mori dan Hikari Mori bekerja sebagai model. (tim redaksi)

#perancangbusana
#hanaemoritutupusia
#perancangbusanakelahiranjepang
#houseofmori
#hautecouture
#parisprancis
#jantungmodedunia
#parfumhanaemori

Tidak ada komentar