Breaking News

Panas-Panas Paling Enak Makan Es Krim, Yuk Kita Buat di Rumah!

Es krim. Foto: Ilustrasi/ Net

WELFARE.id-Memasuki musim kemarau, mengonsumsi es krim di siang hari pasti jadi favorit. Tapi, jika setiap kali mau es krim harus beli, tentu menguras kantong juga.

Nah, saat liburan sekolah anak seperti sekarang, tidak ada salahnya jika Bunda mengajak buah hati untuk eksplorasi membuat es krim rumahan. Membuatnya tidak sulit, tapi harus memperhatikan beberapa tips agar es krim antigagal.

Tapi sebelumnya, melansir dari briliofood.net dan cookpad.com, Sabtu (18/6/2022), ada beberapa resep rumahan es krim yang bisa dicoba:

1. Es krim mangga arum manis

Bahan-bahan:

- 2 buah mangga arum manis
- 6 sachet susu kental manis
- 200 ml air dingin

Cara membuat:

- Kupas mangga dan potong. Lalu blender dengan susu kental manis dan air dingin sampai halus.
- Mixer mangga yang sudah diblender sampai mengembang kurang lebih 10 menit.
- Masukkan mangga yang sudah dimixer ke tempat es krim.
- Masukkan es krim ke frezzer, tunggu kurang lebih 1 jam atau sudah setengah jadi.
- Keluarkan es krim dari frezzer dan mixer lagi sampai mengembang kurang lebih 10 menit atau sampai berbusa tebal.
- Masukkan es krim ke wadah lagi dan masukkan ke frezzer. Tunggu sampai 3 jam atau semalam.
- Es krim mangga siap dinikmati.

2. Es krim coklat

Bahan-bahan:

- 500 ml Susu Full Cream Cair
- 100 gr gula pasir
- 1 sdt garam
- 100 ml SKM putih/coklat sesuai selera
- 30 gr coklat bubuk
- 1 sdt vanilla essence
- 1 sdt SP
- 6 sdm Maizena + 200 ml air

Topping:

- 6 buah oreo, hancurkan
- mesis/coklat parut

Cara membuat:

- Campurkan semua bahan kecuali SP dan Maizena. Lalu rebus hingga mendidih, baru masukkan larutan maizena. 
- Setelah mengental, matikan api,tunggu dingin, masukkan kulkas semalam.
- Setelah semalam, es krim sudah membeku, kerok dengan sendok. Lalu masukkan SP cair dan mixer hingga mengembang 2 kali lipat.
- Setelah itu masukkan bubuk oreo ke dalam es krim yg sudah di mixer. Lalu taruh di wadah.
- Taburi dengan topping, masukkan kulkas lagi minimal 4 jam hingga beku.

3. Es krim vanila

Bahan-bahan:

- 1 liter susu putih cair
- 200 gram gula pasir
- 4 butir kuning telur ayam, kocok lepas
- 15 gram tepung maizena
- 1 sdm vanili bubuk

Cara membuat: 

- Masukkan susu cair dan gula pasir ke panci, masak menggunakan api sedang sambil terus diaduk sampai mendidih.
- Larutkan tepung maizena menggunakan satu sendok makan susu cair yang sudah dipanaskan tadi.
- Kemudian, campurkan ke rebusan susu dan aduk sampai rata.
- Tambahkan vanili bubuk dan aduk kembali sampai rata.
- Jika sudah tercampur rata, matikan api, lalu saring susu menggunakan kain saring.
- Setelah itu, tambahkan kuning telur yang sudah di kocok secara perlahan, sedikit demi sedikit, sambil diaduk sampai tercampur rata.
- Diamkan kurang lebih selama 10 menit atau sampai agak dingin, lalu masukkan ke freezer.
- Setelah 15 menit di freezer, keluarkan susu tadi, dan aduk. Lakukan langkah ini sampai tiga kali agar menghasilkan es krim yang lembut.
- Setelah dilakukan pengulangan tiga kali, masukkan es krim ke freezer dan diamkan selama 8 jam atau sampai es krim membeku dengan sempurna.
- Es krim vanila siap disantap bersama keluarga.

4. Es krim stroberi

Bahan-bahan:

- 200 gram buah stroberi segar
- 50 gram selai stroberi
- 150 kental manis
- 400 ml whipping cream cair
- Cetakan es krim

Cara membuat:

- Cuci bersih buah stroberi dan bagi dua untuk diblender dan dipotong kecil-kecil.
- Setelah stroberi diblender, sisihkan.
- Lanjut di wadah lain untuk kocok whipping cream sampai mengembang dan teksturnya lembut.
- Kemudian masukkan buah stroberi yang sebelumnya sudah diblender, selai, kental manis, ke dalam campuran whipping cream. Mixer sebentar sampai tercampur rata.
- Lalu tambahkan potongan buah stroberi sambil aduk memakai spatula.
- Adonan es krim tinggal dituang ke dalam cetakan khusus atau wadah lainnya.
- Masukkan ke freezer selama kurang lebih 5-6 jam sampai benar-benar membeku.
- Apabila sudah keras, bisa keluarkan dari freezer dan siap dinikmati.

Tips agar es krim cepat beku

Seringkali yang membuat orang enggan membuat ees krim di rumah karena takut gagal. Nah, melansir laman The Kitchen dan Bonappetit, Sabtu (18/6/2022), ada tips agar es krim anda cepat beku dan antigagal:

1. Hindari penggunaan susu dengan kandungan lemak rendah

Tidak ada salahnya untuk membuat kudapan manis dan dingin yang sehat. Namun, kadang es krim yang terbuat dari susu dengan kandungan lemak rendah murni sulit beku. Gunakan heavy cream dan campurkan dengan susu murni sebagai dasar membuat es krim.

2. Pakai mangkuk es krim yang sudah didinginkan

Kalau kamu ingin membekukan adonan es krim buatanmu, pastikan menggunakan mangkuk yang sudah dingin. Beri waktu selama satu hari atau semalaman untuk mendinginkan mangkuk di lemari es.

3. Jangan mengocok adonan es krim berlebihan

Kocok adonan es krim hanya sampai tercampur. Pindahkan dan masukkan mangkuk berisikan adonan di freezer. 

Biarkan hingga membeku. Biasanya membutuhkan waktu hingga berjam-jam.

4. Sesuaikan dengan resep

Salah satu penyebab yang membuat adonan es krim sulit beku adalah menggunakan takaran bahan yang salah. Terlalu banyak menggunakan air bisa membuat es krim sulit beku. Sekali pun bisa membeku, hasilnya tidak lembut dan es krim terasa kasar.

5. Pakai custard sebagai bahan dasar es krim

Salah satu cara membuat es krim rumahan adalah menggunakan bahan dasar custard. Campurkan susu dan krim, kemudian masak dengan gula di atas kompor. 

Tambahkan dengan kuning telur, aduk dan terus masak hingga mengental. Pertahankan panas adonan custard agar hasilnya tidak hancur dan seperti telur orak-arik. 

Tambahkan dengan saus untuk perasa es krim. Aduk hingga tercampur rata.

6. Proses pengadukan harus diperhatikan

Es krim bisa menjadi kristal dan tidak lembut salah satunya karena proses pengadukkan yang salah. Oleh karena itu gunakan mangkuk yang sudah didinginkan dan masukkan adonan es krim sesaat setelah di dalam freezer. (tim redaksi)

#tipsmembuateskrim
#eskrimrumahan
#resepantigagal
#resepeskrim
#eskrimbuah
#eskrimcoklat

Tidak ada komentar